Anewspatron.com, Kundur_Karimun - Ketua Kwartir Cabang (Karcab) yang merupakan wakil Bupati Karimun, H.Rocky Marciano Bawole, S.Sos, melantik Hj. Rohani, S.Ap, sebagai Ketua  Kwartir Ranting (Kwarran) Kecamatan Kundur masa bakti 2025-2028 bertempat di Gedung Balai Sri Gading Kecamatan Kundur, Senin (19/01/2025).

Pelantikan Kwartir Ranting (Kwarran) yang dilaksanakan di Gedung Balai Sri Gading Kecamatan Kundur tersebut merupakan, tindak lanjut dari rotasi kepemimpinan dan penguatan Gerakan Pramuka ditingkat Kecamatan atau ranting Kundur beserta kepengurusan untuk
masa bakti, tahun 2026 sampai dengan tahun 2028 yang menjadi komitmen baru pembinaan pramuka.

Dalam penjelasannya Kak H.Rocky Marciano Bawole, menyampaikan pasan sekaligus penekanan kepada pengurus dan Ketua Kwarran yang sudah dilantik maupun dewan kerja ranting agar melaksanakan tugas dan tanggung jawab secara sungguh-sungguh.


Selain itu, Kak H.Rocky Marciano Bawole juga berharap kepada kakak-kakak Mabiran, Kwarran dan Dewan Kerja Ranting Kecamatan Kundur, agar melaksanakan tugas secara sungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab sesuai dengan ikrar kesanggupan yang sudah dibacakan saat pelantikan, karena semua itu merupakan amanah yang harus dilaksanakan, untuk keberlanjutan kepramukaan di tingkat ucap Kak H.Rocky Marciano Bawole, selaku Ketua Kwarcab.

Semoga dengan pelantikan yang telah kita laksanakan dapat menjadi pendorong agar kegiatan kepramukaan di Kwarran 02 Kundur bisa berkembang seiring dengan perkembangan dan kemajuan zaman, tuturnya mengakhiri. (Majid)